Gerhana Matahari 9 Mart '2016
Mentari pagi bersinar dengan cerahnya, embun pagi yang bergayut di daun-daun padi berlalu dengan malu-malu.
Burung-burung berkicau dan berkejaran menyambut mentari pagi, sepertinya tidak akan terjadi peristiwa besar di atas langit desa ku.
Mentari pagi
Waktu terus berlalu, sekitar Jam 7'20 WIB , cahaya matahari meredup bukan tertutup mendung, namun siklus ratusan tahun yang lalu terulang kembali.
Gerhana Matahari yang terjadi hari ini, 9 Mart 2016 bertepatan dengan ritual Nyepi umat Hindu di Bali.
Walaupun desa ku tidak di lalui Gerhana Matahari Total tetapi tetap dapat menyaksikan gerhana matahari dan kami semua melakukan Sholat Gerhana Matahari.
Ku potret dengan Handycam Canon 41x dgn lensa Filem
"Alhamdulillah cuaca sangat cerah den mendukung sehinggat proses dapat di nikmati dengan baik "
aku bersukur di dalam hati.
Sempat juga aku membuat video Gerhana Matahari tetapi durasinya agak lama (beberapa menit).
Matahari seperti Bulan sabit di atas Desa Babelan
Proses Bulan meninggalkan Matahari
Malu-malu bulan meninggalkan Matahari . . . . . . .
Entah kapan lagi aku bertemu dengan Gerhana matahari . . . . .
di desa ku . . . .
aku terpana dengan peristiwa alam
perlahan bulan menghampiri matahari
seakan melepas rindu yang lama tak bertemu
alampun sepi dan perlahan redup
seperti mendung tetapi tidak akan hujan
agin bertiup sepoi sepoi . . . sejuk kurasa
dalam diam . . .
kutabur do'a - do'a
pada hariban Mu ya Ilahi
gerhana matahari . . . bukanlah kiamat
redupnya hanya sesaat
gerhana matahari akan menjadi awal yang hebat
di iringi dengan munajat . . .
Fidah. Hrp